Nintendo Perkenalkan Handheld Baru – Nintendo 2DS!


nintendo 2ds3


Tumbuh dan berkembang sejak awal kelahiran industri game, Nintendo bukan lagi sekedar sebuah perusahaan developer dan publisher ternama asal Jepang, tetapi menjelma sebagai bagian identitas yang tidak terpisahkan. Lewat tangan dingin mereka, franchise game ikonik dan beragam inovasi di sisi hardware lahir. Walaupun tengah berjuang dengan kondisi penjualan sang konsol teranyar – Nintendo Wii U yang tengah berjuang keras untuk terus eksis, Nintendo tetap mendominasi di pasar handheld dengan posisi Nintendo 3DS yang kian kuat. Lantas bagaimana strategi Nintendo di masa depan? Kejutan besar, mereka justru memperkenalkan sebuah handheld baru – Nintendo 2DS!
Nama 2DS yang diusung oleh handheld teranyar ini tampaknya sudah cukup mendeskripsikan apa yang hendak dijual oleh Nintendo. Benar sekali, perangkat ini sebenarnya adalah sebuah Nintendo 3DS tanpa kemampuan 3D. Namun alih-alih menjualnya dengan format bentuk yang sama, Nintendo 2DS hadir dengan desain baru yang meninggalkan bentuk clamshell uniknya. Tidak lagi dapat dilipat, 2DS tetap hadir dengan dua layar dan semua fungsi standar yang ditawarkan oleh 3DS.
nintendo 2ds1
nintendo-2ds2
nintendo 2ds4

Untuk apa Nintendo merilis versi ini? Reggie Fils-Aime, Presiden dari Nintendo America menjelaskan bahwa 2DS didesain untuk memenuhi kebutuhan gaming pasar anak di bawah 7 tahun yang memang tidak disarankan untuk menikmati efek tiga dimensi. Bentuk batang seperti ini juga didesain untuk meminimalisir resiko fleksibel rusak pada bentuk konvensional 3DS, apalagi dengan sikap anak-anak yang mungkin sering kurang berhati-hati.
Hadir tanpa kemampuan 3D, Nintendo 2DS tetap ditawarkan dengan paket penjualan standar, termasuk 4 GB SD card dan power source yang sama dengan 3DS atau 3DS XL. Menariknya lagi, 2DS ini ditawarkan dengan harga yang terhitung jauh lebih murah dibandingkan dua seri 3DS. Ia akan diluncurkan pada 12 Oktober 2013 mendatang dengan kisaran harga hanya USD 129.99. Apakah kehadiran handheld ini akan kian memperkuat sepak terjang Nintendo di pasar handheld? Kita tunggu saja.

Source : jagatplay.com

0 komentar: